Anda tentu bukan orang yang baru kemarin mengenal dunia finansial jika sudah bertemu artikel ini. Anda hanya seorang pemula yang sedang mempelajari investasi atau trading Forex. Anda sedang berusaha mencari peluang yang tepat agar bisa mendapat keuntungan dari aktivitas trading. Untuk itu Anda mencari aplikasi trading Forex untuk pemula yang bisa memudahkan Anda.
Meski trading Forex terkesan hanya bisa dilakukan oleh orang yang ahli finansial, tidak ada salahnya bagi Anda yang masih pemula untuk mempelajari. Namun tentunya dengan pertimbangan yang matang. Jangan sampai Anda salah belajar dan melakukan. Sehingga bukan keuntungan yang didapat, tapi malah kerugian yang berujung kemiskinan.
Maka dari itu kami berusaha membantu Anda, menyediakan informasi yang tepat dan sesuai kebutuhan. Terutama Anda yang sedang memerlukan aplikasi trading. Kami selalu mencoba memilihkan yang terbaik untuk Anda.
Aplikasi Trading untuk Pemula
Berbicara soal aplikasi trading, kami memiliki beberapa saran aplikasi trading untuk pemula yang bisa Anda gunakan, seperti:
- Netdania
Nama aplikasi ini sudah sangat populer jika kita membahas aplikasi trading untuk pemula. Netdania atau NetDania Stock & Forex Trader, merupakan aplikasi yang cocok digunakan oleh orang yang baru belajar trading. Aplikasi ini memungkinkan Anda memantau pergerakan mata uang secara real-time. Selain itu Anda juga akan disuguhkan berbagai berita terkini mengenai Forex.
- HSB Trader
Tak kalah populer, HSB Trader juga merupakan aplikasi trading yang banyak direkomendasikan untuk pemula. terutama Anda yang tertarik dengan trading Forex. Sebagai aplikasi yang dapat dijadikan asisten, HSB Trader memudahkan Anda dalam memantau pergerakan pasar dari waktu ke waktu. Aplikasi ini juga sudah dalam pengawasan OJK dan mendapat legalitas dari Bappebti.
- Meta Trader 4
Bagi Anda yang senang berkutat dengan data dan melakukan analisa, Meta Trader 4 bisa jadi aplikasi yang menyenangkan untuk Anda. Aplikasi Meta Trader 4 dikembangkan oleh MetaQuotes Software Corp. dengan aplikasi ini Anda dapat dengan mudah melakukan analisa pasar secara teknikal. Anda juga bisa terhubung langsung dengan ratusan broker Forex terpercaya.
- Trade Optimizer
Dilihat dari namanya sudah cukup meyakinkan, bahwa selain cocok untuk trader pemula, aplikasi ini juga akan membantu Anda memaksimalkan aktivitas trading yang dilakukan. Tapi ini merupakan aplikasi berbayar. Tapi tentunya Anda akan disuguhkan dengan berbagai fitur menarik. Salah satunya gratis penggunaan 14 kalkulator untuk memudahkan Anda melakukan trading dan mengambil keputusan.
- MIFX Mobile
Aplikasi yang sudah ada sejak tahun 2000 ini dikembangkan oleh Broker Monex. Salah satu keunggulan aplikasi ini adalah Anda bisa langsung melakukan transaksi tanpa mengunduh platform MT4 terlebih dahulu. Ada pula beberapa fitur lain, seperti One Klik Withdrawal untuk kemudahan penarikan profit, dan Price Alert yang bisa diatur untuk memonitor aset favorit Anda.
- Horex
Horex atau Hanson Forex Investing adalah aplikasi trading yang memiliki memiliki fitur yang cukup lengkap. Sudah beroperasi sejak 2018. Beberapa fitur unggulan yang bisa Anda nikmati adalah open posisi, Stop Loss dan Take Profit.
Itulah sejumlah aplikasi trading Forex untuk pemula yang bisa kami rekomendasikan. Semoga Anda bisa menemukan aplikasi yang cocok. Anda tidak perlu soal keamanan aplikasi, karena aplikasi yang kami sarankan juga sudah diawasi oleh legalitas terkait. Sehingga dapat dipastikan aman.